Mengenal Sintaks CSS

Penulisan CSS dibagi menjadi 3 bagian, yaitu selector, properti, & value. Untuk penjelasannya bisa anda lihat dibawah ini.
Selector : Tag HTML / ID (#namaid) / Class (.namaclass).
Property : Atribut dari tag HTML.
Value : Nilai dari property.
Untuk susunan penulisan CSS bisa anda lihat dibawah ini.
?
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
selector {
   property : value ;
         }
 
// Contoh Penerapannya
 
p {
  color : #000000 ;
  font-size : 20px ;
  }
Sebuah CSS di awali dengan penulisan tag : h1, p, div, & lain-lain. Penulisan CSS juga dapat menggunakan ID / Class dengan penulisan #namaid.namaclass. Selanjutnya untuk membuka perintah, CSS menggunakan { & untuk penutupnya menggunakan }. Deklarasi properti & value ditulis dengan susunan property : value ; yang diakhiri dengan ;. Untuk tutorial berikutnya, kita akan mempelajari Penggunaan ID & Class Dalam CSS.
Kembali ke Daftar Isi Belajar CSS Untuk Pemula.
Created By : Nurul Imam        Date : 5 - November - 2013

0 Response to "Mengenal Sintaks CSS"